Pemasaran merupakan kegiatan penting dalam sebuah bisnis. Karena itu, kegiatan pemasaran memerlukan strategi-strategi baik agar bisa menarik pelanggan dan mengembangan bisnis yang dimiliki.
Banyak sekali strategi pemasaran yang bisa dilakukan oleh seorang marketer. Meski demikian, ada beberapa unsur yang harus ada dalam strategy agar tujuan dari perusahaan tersebut bisa tercapai sesuai harapan.
Lalu, apa saja unsur-unsur yang harus ada dalam strategi pemasaran? Berikut penjelasannya.
Menentukan Pasar
Sebelum menerapkan langkah yang teknis, perusahaan harus mengerti bagaimana cara memilih,
menentukan, dan memutuskan pasar mana yang menjadi target, pasar mana yang akan dilayani, serta bagian-bagian tertentu yang akan dipilih.
Sebab, makna pasar sangatlah luas sehingga perusahaan harus memperhatikan hal tersebut.
Selain itu, perusahaan perlu melakukan segmentasi pasar agar memudahkan dalam pengkalsifikasian dan pengelompokannya.
Sebab, tidak akan berjalan efektif jika pendekatan langsung dilakukan pada seluruh masyarakat secara lua.
Biaya yang besar serta sumber daya tenaga yang kurang, dan bisa menghabiskan waktu yang banyak.
Bisa dikatakan, segmentasi pasar ini merupakan modal awal agar strategi pemasaran yang akan dilakukan menjadi benar-benar efektif saat perusahaan mempromosikan produk atau layanannya.
Perencanaan Produk
Sebelum melakukan pemasaran, pastikan anda telah memiliki perencanaan produk yang matang.
Seperti berapa banyak volume produk yang akan dijual, iklan, dan yang lainnya.
Akan tetapi, strategi pemasaran tidak hanya soal produk yang akan dijual di pasaran, bisa juga mengenai bagaimana proses dari perencanaan produk tersebut.
Harga
Menentukan harga atau manajemen harga merupakan unsur paling penting dalam strategi pemasaran.
Anda bisa mulai menentukan harga di internal perusahaan kemudian bandingkan dengan para kompetitor.
Anda bisa memulai manajemen harga dengan sederhana seperti harga saat promosi, harga khusus reseller dan agen, atau harga eceran.
Pendistribusian
Distribusi adalah faktor yang dapat membantu efektifitas. Distribusi juga berdampak pada semua layanan mulai dari konsumen, produsen, agen, reseller dan yang lainnya.
Promosi dan Komunikasi
Jika brand yang anda miliki ingin dikenal dengan baik oleh masyarakat, maka pola komunikasi dan pendekatan yang dilakukan harus dengan baik.
Anda bisa melakukan komunikasi dengan baik ketika menerapkannya dalam pemasaran, sistem promosi dalam penjualan, media, hubungan dan relasi serta yang lainnya.
Demikianlah beberapa unsur yang harus dipenuhi dalam strategi pemasaran. Anda bisa memulainya dengan cara yang sederhana sebelum menerapkan strategi tersebut.